Artikel ini saya buat berdasarkan pengalaman menggunakan wifi seamless gratis yang hanya dapat dikoneksikan pada smartphone.
Terkadang kita bingung bagaimana caranya berbagi/share internet dari smartphone untuk dapat digunakan pada laptop atau pc.
Untuk mengatasi permasalahan diatas ada 3 cara berbagi internet dengan smartphone dan kesemuanya tanpa software tambahan.
Ini bisa dikatakan merupakan sebuah pengalaman dalam usaha berbagi internet. Disini saya ingin menulis dengan gaya bahasa dan pengalaman saya sendiri dalam pengunaannya.
1. Menggunakan wifi hotspot portable
Cara ini merupakan cara yang biasa digunakan dalam berbagi/share internet pada laptop atau pc dari smartphone. Kekurangan yang terdapat pada cara ini, data yang dibagi merupakan data paket dari sim yang digunakan sehingga penggunaan data begitu besar.2. Menggunakan bluetooth
Cara ini mungkin bisa menjadi alternatif buat kita yang ingin berbagi internet dari smartphone ke laptop atau pc. Kekurangan tidak semua laptop tidak memiliki fasilitas bluetoot namun kelebihan dari cara ini kita dapat berbagi data yang kita tangkap lewat wifi seperti wifi seamless gratis.3. Menggunakan kabel usb
Ini merupakan cara yang dapat digunakan semua pemilik laptop maupun pc yang suport usb, bagi laptop yang tidak ada wifi maupun bluetoot ini bisa mejadi cara kita menikmati jaringan internet. Hanya dengan kabel charger usb smartphone yang dimiliki saat pembelian pertama kali kita telah dapat berbagi internet. Internet yang di share juga bisa dari wifi seamless gratis sebagai mana cara yang menggunakan bluetoot.Cara Menggunakannya:
Untuk menggunakan cara-cara di atas kita terlebih dahulu memeriksa bagai mana keadaan laptop atau pc dan cara apa yang ingin kita terapkan sesuai keadaan.Sesuai keadaan disini maksudnya: misalkan kita ingin berbagi wifi seamless yang kita terima lewat smartphone agar dapat digunakan pada laptop atau pc.
Jadi dalam keadaan seperti ini kita dapat menggunakan cara pada poin kedua atau ketiga karena jika menggunakan cara pertama, terpaksa salah satu di matikan karena wifi tidak akan berfungsi.
Cara Setting Smartphone:
Untuk cara setting agar dapat menggunakan cara-cara diatas kita cukup masuk pada Pengaturan smartphone >> Lainnya >> Menambatkan & hotspot portable >> Pilih salah satu cara yang diinginkan dan tentunya sesuai keadaan.- Jika pilihan anda menggunakan wifi hotspot portable, anda harus mengatur beberapa pengaturan agar dapat digunakan. Sebelum anda mengaktifkan wifi hotspot atur dahulu pada Siapkan hotspot wifi >> Nama jaringan "isi dengan nama sesuai keinginan" >> Keamanan "WPA2 PSK" >> Sandi "terserah anda" >> Simpan >> Aktifkan wifi hotspot portable.
- Jika menggunakan bluetooth, jangan lupa ketika menghubungkan antara smartphone hotspot dengan device penerima baik laptop,pc bahkan untuk berbagi ke sesama smartphone lain untuk centang pilihan akses internet. Setelan >> Bluethooth >> Pada bluethooth yang terhubung pilih roda gigi >> Centang akses internet >> Selesai.
- Untuk menggunakan kabel usb langkah pertama pastikan laptop dapat terhubung dengan smartphone, cek kondisi kabel, gunakan kabel usb bawaan karena sebahagian kabel yang dijual dipasaran hanya berfungsi untuk mengecas baterai smartphone saja. Jika semua ok tinggal aktifkan penambatan usb >> selesai. "perlu diperhatikan bahwa penambatan usb tidak berfungsi jika kabel usb tidak terkoneksikan dengan dengan laptop atau pc".
Setiap device mungkin berbeda-beda pada settingan. Saya menggunakan ASUS Zenfone5 dalam menguji setiap cara yang digunakan.